Berani Mengemukakan Pendapat
Kita sebagai warga Negara berhak untuk mengemukakan pendapat baik secara lisan maupun tulisan dan sebagainya, Sesuai dengan pasal 28 UUD 1945 Dalam hal ini kita harus berani mengemukakan pendapat kita pada saat berdiskusi untuk menyelesaikan suatu masalah, jangan sampai keputusan yang telah diambil membuat diri kita tidak meyetujuinya.
Tidak banyak orang yang berani untuk mengungkapkan pendapatnya, mereka hanya diam namun mereka menyetujui hasil keputusan yang telah diambil. Banyak faktor yang membuat diri mereka tidak berani untuk mengungkapkan pendapatnya.
Salah satunya adalah mereka merasa malu dan tidak percaya diri untuk mengeluarkan pendapatnya, mungkin mereka menganggap bahwa pendapat mereka tidak membantu dalam menyelesaikan masalah tersebut. Faktor itu terjadi karena mereka tidak biasa untuk mengungkapakan pendapat mereka di depan umum. Sering kita mendengar kalimat ini “ bisa karena biasa”. Sesuatu yang sulit apapun jika kita sudah terbiasa maka kita akan nyaman untuk menjalaninya. Apalagi jika kita berada di tengah-tengah lingkungan masyarakat. Seharusnya kita menjadi masyarakat yang aktif dan peka terhadap masalah yang terjadi di lingkungan sekitar kita.
Memang sulit jika kita sudah tidak percaya kepada diri kita sendiri bahwa sebenarnya kita bisa dan cobalah Anda berfikir jika kita saja sudah tidak percaya dengan diri kita sendiri, bagaimana kita mau percaya dengan orang lain. Sedangkan kita tidak bisa hidup sendiri, karena kita saling membutuhkan. Oleh karena itu cobalah kita beri keyakinan kepada diri kita bahwa diri kita sebenarnya bisa seperti mereka, itu hanya masalah mau atau tidak maukah kita mencobanya dan tetaplah berfikir optimis bahwa pendapat yang kita ungkapkan pasti selalu dihargai oleh orang lain.
Salah stau cara untuk menumbuhkan rasa percaya diri adalah membiasakan diri kita untuk bebrbicara di depan umum. Hal itu dapat kita mulai dari lingkungan keluarga, sekolah, masyarakat, serta warga dan Negara. Di Lingkungan Sekolah misalnya, terdapat banyak organisasi.
Banyak manfaat yang kita dapatkan apabila kita mengikuti suatu Organisasi, misalnya dengan berorganisasi kita dapat menambah wawasan kita, bertukar fikiran, berani mengungkapkan pendapat, belajar menjadi seorang pemimpin , menyelesaikan suatu masalah dengan musyawarah untuk mencapai mufakat, berprestasi dalam segala bidang, dan banyak lagi yang lainnya. Nah cobalah kita ikut berpartisipasi untuk membangun Negara ini agar menjadi Negara yang memiliki penduduk yang berani berbicara atau mengeluarkan pendapatnya demi kemajuan Negara ini .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar